Dalam rangka mengenalkan Sekolah Islam Terpadu Insantama dan supaya memudahkan langkah kelas 12 untuk masuk universitas melalui jalur SNMPTN, Insantama dengan senang berkenan mengundang Wakil Rektor 1 Bidang Akademik dan Kemahasiswaan IPB (Institut Pertanian Bogor) Prof.Dr.Ir.H. Yonny Kusmaryono, MS untuk mengadakan kunjungan dan dialog ilmiah dengan para siswa SIT Insantama. Acara dimulai pukul 12.30 tapi sedari pagi siswa kelas 11 sudah menyiapkan tempat acara. Pada hari yang sama dengan kunjungan beliau kelas 12 sedang melaksanakan try out.
Acara dibuka dengan pembukaan dari MC dan dilanjutkan dengan pemutaran film tentang LKMA yang telah dilaksanakan siwa kelas 12 angkatan kedua, kemudian pemberian sambutan dari Pak Uno selaku kepala sekolah sekaligus mewakili SIT INSANTAMA.
Kemudian langsung dilanjutkan oleh Bapak Yonny selaku tamu memaparkan banyak penjelasan. Beliau memberikan presentasi kepada peserta tentang IPB (Institut Pertanian Bogor) dan beberapa motivasi tentang pelajar. Para peserta terlihat sangat antusias dengan apa yang disampaikan oleh beliau. Beliau menyampaikan sesuatu yang tidaklah asing karena beberapa menyangkut keadaan pemuda dan keadaan indonesia di masa sekarang . Banyak yang disampaikan beliau dan pastinya sangat bermanfaat dan memberikan motivasi untuk kelas 12 untuk menyambut SNMPTN.
Beliau sendiri mengaku sangat terkesan dengan Insantama karena penuturan yang disampaikan oleh perwakilan SIT menjelaskan kalau Insantama ini berdiri dari nol dan sampai sekarang sudah memberikan cukup banyak prestasi namun yang beliau sayangkan karena SMAIT Insantama belum terakreditasi sampai sekarang. Sehingga beliau tidak bisa banyak menjanjikan tapi lain ceritanya kalau SMAIT Insantama sudah terakreditasi. Salah satu yang membuat beliau terkesan ketika beliau juga sudah melihat sendiri kalau salah satu lulusan Insantama yang diterima di IPB Kak Salma Fadhilah kami memanggilnya mendapakatkan IPK pertama 3,5. Ini merupakan salah satu hal yang membuat Bapak Yonny yakin dengan siswa-siswa Insantama . Semoga keyakinan beliau membawa kebaikan untuk siswa SIT. Amin
Acara ditutup dengan foto bersama antara siswa SMA dan Bapak Yonny. Dengan dilaksanakan acara ini merupakan langkah awal untuk Insantama bukan hanya untuk kelas 12 sekarang tapi untuk kelas 12 yang akan datang. ..
0 komentar:
Post a Comment